Manchester United mulai gencar memberikan tanda-tanda tentang pemain yang akan mereka datangkan di bursa transfer musim panas mendatang. Dari beberapa pemain yang kabarnya diincar oleh Old Trafford, salah satu diantaranya disebut-sebut cukup dikenal oleh Kylian Mbappe. Bahkan tak tanggung-tanggung, sosok pemain top dunia tersebut tak sungkan berbicara dengan rekan sejawatnya tersebut serta menyanjung kualitas permainannya.
Aksi Gencar Manchester United
Sang Setan Merah diperkirakan akan bertindak dengan cukup aktif di bursa transfer musim panas nanti sebagai bagian dari program pembangunan kembali Erik ten hag. Sang pelatih asal Belanda tersebut diketahui telah menghabiskan lebih dari 200 juta poundsterling di musim panas pertamanya dengan mendatangkan 6 wajah baru. Meski tergolong besar, tapi jumlah dana tersebut dianggap dibelanjakan dengan baik, terbukti dari keberhasilan klub asal Old trafford tersebut dalam mengakhiri penantian mereka selama 6 tahun ketika mereka mengangkat trofi juara Piala Carabao.
Musim kampanye kali ini bisa saja berakhir dengan mereka mendapatkan lebih banyak trofi juara. Jika memang nantinya berhasil, mereka bisa saja menjadi pemenang di ajang Liga Eropa dan Piala FA. Jika rencana dan harapan ini berhasil, pihak Setan Merah akan bisa menyandingi rekor Liverpool yang berhasil mendapatkan 3 trofi juara pada musim 2001 silam.
Langkah Tak Terduga Petinggi Manchester United
Dengan keberhasilan yang dipersembahkan oleh pelatih mereka tersebut, tak aneh jika pihak petinggi Manchester United menawarkan lebih banyak dana kepada Erik ten Hag. Akibatnya, situs M88 mobile menyebutkan hal ini akan membuka kesempatan bagi Erik ten Hag untuk mendatangkan pemain-pemain yang akan menjadi kunci baginya untuk mengamankan gelar juara di Liga Primer Inggris dan bahkan Liga Champions di musim mendatang.
Untuk mewujudkan rencana tersebut, Erik ten Hag dikabarkan sudah mulai mengincar 3 pemain kelas atas untuk memperkuat skuadnya. Sosok prioritas yang tengah diincar oleh dirinya adalah pemain yang nantinya akan ditugaskan untuk mengenakan seragam bernomor punggung 9.
Beberapa sumber menyebutkan adanya kemungkinan 3 target utama yang tengah dilirik Manchester United. Ketiganya adalah Victor Osimhen, Harry Kane, dan Goncalo Ramos. Tapi sayangnya untu bisa mendapatkan ketiga pemain tersebut, upaya yang harus dilakukan oleh Old Trafford tidak akan mudah. Meski demikian, tampaknya hal ini tidak akan memperlambat langkah yang akan dilakukan oleh klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut.
Di samping ketiga nama tersebut, muncul pula satu nama lain yang disebut-sebut mulai mendapatkan perhatian serius dari Manchester United. Sosok tersebut adalah Randal Kolo Muani. Sang pemain bintang asal Eintracht Frankfurt tersebut tengah menikmati masa keemasannya di klub asal Bundesliga tersebut. Dari total 35 pertandingan yang sudah ia jalani, ia berhasil mencetak total 16 gol dan melakukan 10 kali asist.
Prestasi tersebut bahkan langsung mendapatkannya kepercayaan untuk bergabung ke dalam skuad timnas Perancis di Piala Dunia. Ia pun mulai mendapatkan perhatian dari klub-klub papan atas.